GAMPONG GEUCEU KOMPLEK GELAR MUSDESUS PENETAPAN DATA SDG’s DESA PERIODE 2021

Foto/Dok : Nazz

Banda Aceh – Pemerintah Gampong beserta Tuha Peut Gampong (TPG) Geuceu Komplek Kecamatan Banda Raya, Kota Banda Aceh menggelar Musyawarah Desa Khusus dalam rangka penetapan data SDG’s desa periode 2021.

Musdesus ini diselenggarakan pada senin, 31 mei 2021 bertepatan di Balai Kantor Desa Geuceu Komplek. Dalam agenda rapat penetapan data SDG’s turut berhadir pula Camat Banda Raya, Bapak Faidian Faisal, S.STP, M.Si, PLD SDG’s untuk Gampong Geuceu Komplek sdri. Mulyana, TPG Geuceu komplek, tokoh masyarakat, relawan SDG’s desa, serta seluruh aparatur desa Geuceu Komplek.

Ketua POKJA Pendataan SDG’s Gampong Geuceu Komplek, Sarnis, SE menyampaikan dalam laporannya bahwa Gampong Geuceu Komplek telah meyelesaikan pendataan SDG’s yang meliputi: survey desa, survey RT, survey keluarga dan survey individu. Pengumpulan data survey SDG’S dilakukan selama kurun waktu 2 bulan terhitung sejak bulan april, pendataan ini dibantu oleh 19 relawan desa beserta kepala dusun dan staff desa Geuceu Komplek. Sarnis, SE kembali menegaskan bahwa pendataan dilakukan dengan sebenar benarnya dan dapat dipertanggung jawabkan berdasarkan bukti fisik form kuesioner dan data digital SDG’s.

Camat Banda Raya, Faidian Faisal, S.STP, M.Si dalam sambutannya menyampaikan banyak terima kasih serta apresiasi kepada para relawan serta seluruh pihak yang terlibat terkait pendataan SDG’s Gampong Geuceu Komplek yang telah menyelesaikan pendataan tepat waktu. “Hal ini menjadi bukti bahwa Gampong Geuceu Komplek berpartisipasi aktif dalam upaya terpadu pembangunan desa berkelanjutan, sesuai dengan PERMENDESA PDTT RI NOMOR 21 TAHUN 2020” tegas Faidian.

Setelah dilakukan pembahasan dan diskusi tentang agenda di atas, seluruh peserta Musdesus meyatakan sepakat dan laporan pendataan SDG’s Gampong Geuceu Komplek dinyatakan diterima. Agenda Musdesus diakhiri dengan penandatanganan dokumen berita acara penetapan SDG’s dan foto bersama.

Red: Nazz